Kita tahu baru saja kita kehilangan salah satu seniman besar kita yaitu "Franky Sahilatua" yang notabene adalah seorang pemusik yang dahulu terkenal dengan lagu-lagu balada yang membahas tentang kehidupan orang-orang pinggiran. Selain itu bung Franky juga pernah berkolaborasi dengan Iwan Fals dan terakhir beliau berkolaborasi dengan Emha Ainun Najib dengan sebuah lagu yang sangat menggugah kita yaitu "Perahu Retak". Setelah sekian lama bung Franky melawan penyakitnya, namun apa daya takdir berkata lain. Mungkin benar manusia bisa saja tiada dan tidak kekal tapi karya-karyanya akan selalu ada dan dikenang oleh masyarakat. Selamat Jalan Bung Franky semoga kau bahagia disana kami akan selalu mengenangmu dan selalu memahami karya-karya besar dan legendarismu.
Perahu Retak
oleh: Franky Sahilatua
Perahu negeriku, perahu bangsaku
menyusuri gelombang
semangat rakyatku, kibar benderaku
menyeruak lautan
langit membentang cakrawala di depan
melambaikan tantangan
di atas tanahku, dari dalam airku
tumbuh kebahagiaan
di sawah kampungku, di jalan kotaku
terbit kesejahteraan
tapi kuheran di tengah perjalanan
muncullah ketimpangan
aku heran, aku heran
yang salah dipertahankan
aku heran, aku heran
yang benar disingkirkan
perahu negeriku, perahu bangsaku
jangan retak dindingmu
semangat rakyatku, derap kaki tekadmu
jangan terantuk batu
tanah pertiwi anugerah ilahi
jangan ambil sendiri
tanah pertiwi anugerah ilahi
jangan makan sendiri
aku heran, aku heran
satu kenyang, seribu kelaparan
aku heran, aku heran
keserakahan diagungkan
No comments:
Post a Comment